Diterbitkan 30 Mei 2015
Hazrat Mirza Masroor Ahmad bersabda, persatuan dalam Jamah Muslim Ahmadiyah tergantung kepada institusi Khilafah
Pemimpin Jamaah Muslim Ahmadiyah, Khalifah ke-5, Hazrat Mirza Masroor Ahmad menyampaikan khutbah Jum’ah mingguan di Kalbach Sports dan Recreation Centre, di Frankfurt, (29/05/2015). Lebih dari 8.700 Muslim Ahmadi hadir, acara juga disiarkan langsung keseluruh dunia melalui MTA International.
Di dalam khutbahnya, Hazrat Mirza Masroor Ahmad Aba membahas dengan rinci mengenai khilafah. Beliau bersabda, sejak didirikan 107 tahun yang lalu, Institusi Khilafah memimpin Jamaah Muslim Ahmadiyah secara terus menerus, berperan dalam penyebaran ajaran Islam hakiki dan damai ke seluruh bagian dunia.
Pemimpin Jamaah Muslim Ahmadiyah bersabda, sepanjang sejarah Islam berbagai penguasa politik Muslim berasumsi jabatan ‘Khalifah’ untuk tujuan materi, adapun khalifah sejati murni berupa institusi ruhani dan keagamaan.
Hazrat Mirza Masroor Ahmad Aba bersabda, berdasarkan nubuatan Rasululloh Saw, Khalifah sejati akan ditegakkan kembali pada masa akhir zaman, dan para Muslim Ahmadi sungguh sangat beruntung telah menerima manifestasi kedua dari Khilafah ini, yang bertujuan untuk melanjutkan misi Masih Mau’ud dan Imam Mahdi.
Berkenaan institusi Khilafah yang ditegakkan oleh Jamaah Muslim Ahmadiyah sejak 107 tahun lalu, Hazrat Mirza Masroor Ahmad Aba bersabda:
“Pada masa ini tugas penyebarluasan pesan Islam yang hakiki dilakukan hanya melalui sistem Khilafah yang didirikan oleh Jamaah Muslim Ahmadiyah. Pada masa Islam secara terus menerus dicemari dan disalahartikan, maka Jamaah Muslim Ahmadiyah-lah yang memperagakan ajaran-ajaran Islam sejati dan damai ke seluruh dunia.”
Hazrat Mirza Masroor Ahmad menyebutkan contoh-contoh dari berbagai belahan dunia, bagaimana Khilafah Ahmadiyah membimbing orang-orang menuju Allah Ta’ala dan Islam sejati.
Menyinggung perjalanan beliau baru-baru ini ke Jerman, Khalifah bersabda, beliau telah meresmikan masjid-masjid di Aachen dan Hanau dan peresmian dua masjid yang dihadiri sejumlah besar tokoh-tokoh, politisi dan tamu-tamu non-Muslim dari berbagai bidang. Beliau bersabda, para undangan telah membuktikan kebenaran bahwa mereka telah mempelajari ajaran-ajaran Islam sejati melalui Khilafah Ahmadiyah .
Hazrat Mirza Masroor Ahmad Aba bersabda:
“Salah satu tamu mengatakan, mereka sebelumnya telah mengenal dengan baik sejumlah Muslim Ahmadi kemudian mereka menyadari telah mengetahui banyak hal tentang Islam. Pengaruh dari ucapan-ucapan Khalifah (Hazrat Mirza Masroor Ahmad) berkesan di hatinya dengan perasaan begitu unik dan benar-benar baru. Dia mengatakan, setelah mendengarkan kata-katanya (Khalifah), saat ini dia menjadi paham realitas Islam dan ajaran-ajarannya yang indah.”
Berbiara mengenai kedudukan beliau sebagai Khalifah ke-5 Masih Mau’ud dan dukungan Allah Ta’ala kepada beliau, Hazrat Mirza Masroor Ahmad bersabda:
“Saya manusia biasa dan saya menyadari penuh keadaan diri sendiri. Saya tidak memiliki kemampuan atau kesempurnaan apapun. Namun, Allah Yang Maha Kuasa telah menjanjikan dukungan dan pertolongan kepada Khilafah Ahmadiyah, dan Allah sungguh benar dalam janji-janji-Nya. Dia selalu mendukung Khilafah Ahmadiyah dan dengan kehendak-Nya, Dia selalu akan mendukung.”
Menjelaskan kaitan antara keimanan dan Khilafah, Hazrat Mirza Masroor Ahmad bersabda:
“Kesejahteraan agama berkaitan langsung dengan institusi Khilafah maka kesuksesan agama tidak dapat diraih tanpa Khilafah. Hal yang pasti, persatuan dalam Jamah Muslim Ahmadiyah tidak akan ada tanpa Khilafah. Dengan karunia Allah, setiap Ahmadi yang mengikatkan diri kepada Khilafah memahami bahwa keberlangsungan Khilafah adalah bagian penting dari keimanan kami.”
Tel/Fax: 020 8544 7678 Email: press@amjinternational.org
Twitter: @AhmadiyyatIslam
Press Secretary AMJ International
URL sumber: alislam.org/e/3406