Apakah Nama Ahmadiyah Berasal dari nama Mirza Ghulam Ahmad? Bukan. Nama Ahmadiyah diberikan kepada Jamaah oleh Hazrat Masih Mau’ud (as) untuk mengenang nama Rasulullah (shallallahu ‘alaihi wasallam), yang memiliki dua nama, Ahmad dan Muhammad.
Rasulullah (shallallahu ‘alaihi wasallam) telah menubuatkan bahwa nama Ahmad akan terwujud kembali di Akhir Zaman dan seseorang akan muncul yang melaluinya kualitas keindahannya akan termanifestasikan.
Nama Ahmad menunjukkan bahwa sosok tersebut akan menyebarkan kedamaian dan keamanan di dunia. Karena misi Masih Mau’ud adalah untuk melanjutkan tugas Nabi Muhammad (shallallahu ‘alaihi wasallam) di bawah nama beliau yang kedua yaitu Ahmad, maka pengikut Ahmadiyah disebut Muslim Ahmadi.
Sumber: Alislam.org – Are Ahmadi Muslims named after the founder Mirza Ghulam Ahmad?