Kelas mengajar Class of Hopes adalah rumah belajar yang dikelola oleh Ibu Latifah Tsaqib di daerah Tanah Tinggi, bekerja sama dengan Lajnah Imaillah Jakarta Pusat, sebuah sayap organisasi wanita Ahmadiyah.
Kegiatan ini awalnya adalah kegiatan mengajarkan Al-Qur’an kepada anak-anak, dan dalam perkembangannya, kegiatan ini diperkaya dengan pengajaran pengetahuan-pengetahuan umum, seperti belajar membaca, matematika, kesehatan, bahasa Inggris dll.
Hari itu, 27 November 2021, ada yang berbeda dalam kegiatan anak-anak, ketika Badan Ummur Talibat dan Sekretaris Nashirat mengundang beberapa orang tenaga medis yang memberikan materi tentang basic personal hygiene dengan topik ‘Pentingnya mencuci tangan dengan baik dan benar serta menggosok gigi’.

Divine Ruth Sitompul dan Ratna Nurfauziah secara bergantian menyampaikan materi.
Selama setengah jam pertama kegiatan diisi dengan game-game sederhana, dan kemudian anak-anak diminta memperkenalkan diri dan menyampaikan cita-cita mereka ketika dewasa nanti.
Usia anak anak di ‘Class of Hopes‘ ini terbagi – bagi dari usia 3 tahun sampai dengan 11 tahun.
Selama penyampaian materi semua anak anak sangat antusias dan banyak bertanya mengapa hal hal sederhana seperti mencuci tangan dan menggosok gigi begitu menjadi sangat penting.
Di akhir kegiatan kelas mengajar dilakukan penyerahan bantuan dari Lajnah Imailah Jakarta pusat berupa buku tulis, buku menggambar serta alat alat tulis kepada anak anak.
Kontributor: Divine Ruth
Comments (1)