Umat Islam merayakan Eid dua kali setahun, yang pertama Idul Fitri dan yang kedua Idul Adha yang diadakan sekitar 10 minggu setelah Idul Fitri.
IDUL FITRI merupakan hari raya yang menandai berakhirnya bulan suci Ramadhan. Hari bergembira ini dirayakan sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang diperoleh selama Ramadhan. Dalam Idul Fitri umat Islam melakukan shalat Eid berjamaah yang dilakukan pada pagi hari. Mereka biasa memakai pakaian baru, memasakan makanan yang lezat dan mengundang para sahabat dan tetangga untuk merayakan Eid bersama. Puasa Ramadhan menanamkan kepedulian kepada orang-orang yang kekurangan, dan mendorong umat Islam untuk berbagi kepada orang miskin.
IDUL ADHA (Hari raya Kurban) adalah perayaan yang diadakan sekitar sepuluh minggu setelah Idul Fitri, dan menandai selesainya Haji. Idul Adha diadakan untuk mengingat ketaatan Ibrahim (as) dan putra beliau Ismail (as) pada perintah Allah. Ibrahim (as) bermimpi di mana beliau mengorbankan putra beliau Ismail. Beliau berkesimpulan bahwa ini adalah kehendak Allah untuk mengorbankan nyawa putra beliau. Ibrahim (as) yang memiliki ketaatan yang tinggi kepada Allah bersiap mengorbankan nyawa putranya Ismail (as), tetapi Allah memerintahkan beliau menghentikannya dan memberi kabar suka bahwa beliau telah memenuhi perintah-Nya.
Atas ketaatan Ibrahim (as) Allah menganugerahkan dengan keturunan yang banyak yang mencapai miliaran. Beliau juga diberi kehormatan besar sebagai nenek moyang Nabi Muhammad (saw).
Saat Idul Adha, umat Islam yang berkurban diperintahkan memotong hewan setelah shalat Eid.
Khotbah Idul Fitri dan Idul Adha oleh Hazrat Mirza Masroor Ahmad (aba)

Idul Fitri
14 Mei 2021: Eid Hakiki – Esensi Ketakwaan Sejati
24 Mei 2020: Idul Fitri – Membangun Rohani yang Berkelanjutan
05 Juni 2019: Idul Fitri – Pertemuan Sejati umat Manusia
16 Juni 2018: Idul Fitri, Pendorong Perbuatan Baik
26 Juni 2017: Hari Raya dan Pengamalan Tingkatan Kebaikan-Kebaikan
7 Juli 2016: Ied Hakiki Dapat Dirayakan Setiap Hari
19 Juli 2015: Ied, Kebahagiaan dan Tuntutan Keimanan
30 Juli 2014: Apa itu Ied Hakiki dan Bagaimana Meraihnya?
10 Agustus 2013: Ied Hakiki dan Tiga Tujuan Ramadhan
20 Agustus 2012: Beragam Standar Kebahagiaan, Kerja Keras, Ekspresi Syukur Yang Tepat dan Id Hakiki
1 September 2011: Hari Pertobatan dan Turunnya Karunia-karunia
11 September 2010: Sesudah Kesusahan ada Kemudahan
21 September 2009: Kegembiraan Sejati dalam Meraih Id Hakiki
2 Oktober 2008: Id Hakiki bagi umat Nabi Muhammad (saw)
Idul Adha
21 Juli 2021: Esensi Pengorbanan Adalah Ketakwaan
31 Juli 2020: Takwa – Hakikat Pengorbanan
12 Agustus 2019: Hikmah Pengorbanan dan Pentingnya Ketakwaan
02 September 2017: Pengorbanan dan Ma’rifat Sempurna kepada Allah
13 September 2016: Memenuhi Tujuan Hidup dengan Menjawab Penyeru dari Allah
25 September 2015: Ka’bah, Rumah Keamanan dan Perdamaian
6 Oktober 2014: Tujuan Agung Idul Qurban dan Pelaksanaan Manasik Haji
16 Oktober 2013: Khotbah Idul Adha: Taqwa, Syarat Diterimanya Pengorbanan
27 Oktober 2012: Tanda-tanda Zaman, Keharusan Datangnya Imam Zaman
7 November 2011: Ibadah Qurban adalah Contoh Terbaik Ketaatan kepada Allah Ta’ala
17 November 2010: Potret Pengorbanan Ideal Keluarga Ibrahim dan Nabi Agung Yang Dijanjikan
9 Desember 2008: Pengorbanan itu adalah Wujud Pengorbanan Rasulullah
Comments (1)